Lampung Barat (SS)- Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus menerima penghargaan Best Green Sustainability Implementation dari Surat Kabar Lampung Post karena dinilai daerah yang ia pimpin menerapkan pembangunan ramah lingkungan.
Kemudian, karena Pemkab setempat memiliki dedikasi dan kepedulian pada UMKM ia juga memperoleh penghargaan
Best Lokal Awereness Building yang diberikan Tribun Lampung.
Dua penghargaan tersebut diterima Bupati setempat diwakili Kadis Kominfo Lambar, Munandar Mursal, ditempat yang berbeda yakni oleh Lampung Post di kantor redaksi setempat bersamaan dengan Hari jadi Lampung Post ke 48.
Sementara, penghargaan dari Tribun Lampung diserahkan pada malam penganugrahan Tribun Award di lapangan saburai enggal. 10 Agustus 2022 malam.
Saat dimintai keterangan, Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus mengatakan, penghargaan dimaksud merupakan untuk semua masyarakat Lambar.
Mengingat katanya, torehan tersebut merupakan buah dari kegigihan dan partisipasi aktif masyarakat.
“Terutama dalam mendukung dan mewujudkan program unggulan yang dimiliki oleh Kabupaten Lampung Barat,” kata Parosil dalam keterangannya.
Sebab hematnya, tanpa partisipasi, dukungan maupun evaluasi berupa saran oleh masyarakat, raihan beragam penghargaan level provinsi maupun nasional dewasa ini nihil terwujud.
Misalnya pada beberapa waktu lalu, yakni penganugerahan Tanda kehormatan Satyalencana Wira Karya dan produktivitas Paramakarya dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo di Kota Medan Sumatera Utara 7 Juli 2022.
“Karena tanpa dukungan dan partisipasi dari masyarakat sulit bagi kami untuk mendapatkan pengakuan dalam bentuk penghargaan seperti ini,” tukasnya. (Una/Red)