Mesuji (SS)-Pekerja Migrain Indonesia (PMI) asal Kabupaten Mesuji Lampung yang mengalami Depresi karena tidak pernah menerima gaji selama 6 tahun saat bekerja di Malaysia, kini sudah kembali ke Indonesia, Sabtu 14 Agustus 2022.
Andi Saputra (27) Pekerja Migrain Indonesia (PMI) warga Kecamatan Panca jaya Kabupaten Mesuji berangkat ke Malaysia sejak Maret 2016 lalu, kini sudah berada di Wisma Atlet Jakarta sejak Jum’at,12 Agustus 2022 kemarin, sekarang lagi menjalani karantina.
Atas perintah Bupati Mesuji Sulpakar, Disnakertrans untuk segera lakukan penjemputan ke Jakarta Proses penjeputan Disnakertrans mengajak salah satu keluarga dari Andi Saputra untuk ikut serta penjeputan hari Senin pagi,15 Agustus 2022 diperkirakan Rabu pagi sudah berada di Mesuji
Hal ini disampaikan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Mesuji Najmul Fikri di dampingi Kepala Bidang (Kabid) Perencanaan Pelatihan dan Penempatan Tenaga Kerja Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Mesuji Samsi Hermawan, saat mengunjungi dan menyampaikan kabar baik kepada orang tua Andi Saputra, Kateni di Desa Adi mulyo Kecamatan Panca Jaya, Sabtu,13 Agustus 2022.
“Pak ada kabar baik, sekarang Andi sudah sampai di Jakarta hari Jumat kemarin tepatnya di Wisma atlet, sekarang lagi menjalani karantina, besok hari Senin, 15/8 saya akan mengajak salah satu keluarga dari Andi untuk ikut menjemput ke Jakarta, Bapak nggak usah kuatir biaya, proses penjeputan dari Mesuji ke Jakarta semua biaya ditanggung pemerintah daerah atas kebijakan Bupati Mesuji Sulpakar,” ucapnya.13 Agustus 2022.
Sementara itu ayah dari Andi Saputra, Kateni mengucapkan terimakasih kepada pemerintah Kabupaten Mesuji yang telah membantu proses dari awal sehingga Andi Saputra bisa pulang
“Alhamdulillah, saya ucapkan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Mesuji, khususnya Bapak Bupati Mesuji Sulpakar yang telah membantu proses pemulangan anak saya Andi Saputra, semoga proses penjemputan lancar tidak ada halangan, amin, ungkapnya. (Aan.S/Red)